Wellcome back to my blog sahabat sukabaca dimanapun kalian berada 😊
Pada postingan kali ini saya mau kasih tips simpel bagaimana caranya membuat suatu karya tulis yang enak dibaca nih...
Oke sebelum lanjut, silahkan bagi sahabat sukabaca yang belum subcribe channel youtube admin bisa klik subscribe dan aktifkan loncengnya dulu disini
Jangan lupa follow juga blog sukabaca agar sahabat tidak ketinggalan update'an terkini seputar sukabaca.com
Oke lanjut...
TIPS MEMBUAT KARYA TULIS YANG ENAK DIBACA
1. Menggunakan Bahasa Yang Mudah Dipahami
Penggunaan bahasa dalam sebuah karya tulis merupakan bagian yang paling vital dalam sebuah karya tulis, banyak sekali tulisan yang memiliki kualitas bagus namun pembacanya sedikit, hal ini disebabkan oleh penggunaan bahasa yang sulit dipahami.
Jadi kalau sahabat/i sukabaca pengen membagikan pengetahuan kepada teman-teman kalian usahakan menggunakan bahasa yang mudah dipahami ya sahabat.
2. Penulisan Interaktif
Nah, ini juga penting nih sahabat, jangan biarkan para pembaca karyamu merasa jenuh membaca tulisan yang kamu sajikan. Usahakan dalam pembuatan karya tulis, posisikan dirimu seolah seperti sedang berinteraksi langsung dengan para pembaca, sehingga para pembaca pun merasa nyaman dalam membaca tulisan-tulisanmu.
Ingat, para pembaca karyamu adalah manusia, bukan robot yang tidak memiliki rasa bosan, maka manusiakanlah mereka seperti kamu memanusiakan dirimu sendiri 😛
3. Baca Dengan Bersuara Sebelum Dishare
Bagian ini adalah bagian terpenting dalam membuat suatu karya tulis. Mengapa?
Karena jika karya tulis kita langsung dishare begitu saja sebelum dibaca kembali mungkin ada kata-kata yang hilang atau antara kalimat satu dengan kalimat lain nggak nyambung.
Nah kalau kalian bacanya hanya didalam hati, kekurangan-kekurangan seperti diatas tidak akan dapat kalian identifikasi, mengapa demikian?
Karena untuk mendapatkan estetika kita membutuhkan bantuan otak kanan, dan otak kanan tidak dapat mengidentifikasi selain video visual/audio visual. Makanya diperlukan suara (audio visual) agar otak kanan kita dapat mengidentifikasi kekurangan pada tulisan kita.
Nah itu tadi tips untuk membuat karya tulis yang enak dibaca, semoga bermanfaat sahabat.
Kalau kalian rasa tulisan ini bermanfaat, silahkan dibagikan ke teman-teman kalian ya sahabat/i agar teman kalian juga merasakan manfaatnya 😂
Oke terimakasih, sampai jumpa dilain kesempitan 😂
0 $type={blogger}:
Post a Comment
Berikan komentar anda dengan bijak tanpa mengandung unsur SARA