Halo sahabat, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi degan kamu sedikit pencerahan tentang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia atau yang lebih familiar disebut PMII
Buat kamu mahasiswa baru yang masih bingung PMII itu apa, kamu wajib banget baca artikel ini sampai selesai dan jangan buru-buru bacanya ya biar kamu paham. Sebelum aku lanjut silahkan kamu cari posisi ternyamanmu biar kamu enjoy baca artikelnya.
Baiklah langsung saja kita mulai pembahasannya, artikel ini aku bikin buat kamu adik-adik ku mahasiswa/i baru dimanapun kamu berada.
APA SIH PMII ITU?
PMII merupakan organisasi kemahasiswaan yang berhaluan Ahlusunnah wal Jama'ah Annahdhliyah, jadi kalau kamu mau bergabung menjadi keluarga besar PMII kamu harus mau menjalankan amaliyah ala Annahdhliyah seperti Tahlilan, Maulidan, Manaqiban, Ziarah Kubur dan lain sebagainya.
Berbeda dengan organisasi kemahasiswaan lain, PMII lebih menitik beratkan kepada kaderisasi ideologi Ahlusunnah Wal Jama'ah Annahdhliyah dan Pengembangan potensi kader.
KENAPA HARUS IKUT PMII?
Kamu harus ikut PMII untuk mengembangkan potensi yang ada pada dirimu guna menunjang karirmu di dunia pekerjaan kelak setelah menyelesaikan program studi strata 1. Di PMII kamu akan dibimbing oleh mentor-mentor yang sudah berpengalaman di kampusmu, baik di bidang akademik, politik, hingga minat dan bakatmu akan terfasilitasi dengan baik disini.
Selain itu, jaringan PMII merupakan jaringan organisasi kemahasiswaan terbesar di Dunia, dengan bergabungnya kamu di PMII maka kamu telah memulai langkah awal pembukaan jaringan (networking) dengan orang-orang hebat yang telah lebih dulu berproses di PMII.
BAGAIMANA CARA BERGABUNG MENJADI ANGGOTA PMII?
Cara untuk menjadi anggota PMII adalah dengan mengikuti Masa Penerimaan Anggota Baru (MAPABA) yang diadakan oleh Pengurus Rayon atau Pengurus Komisariat di masing-masing kampus. Kalau di kampusmu belum ada Rayon/Komisariat PMII kamu bisa kok ikut MAPABA di kampus lain dalam satu Cabang yang sama.
APA SYARAT MENGIKUTI MAPABA?
Syarat mengikuti Masa Penerimaan Anggota Baru atau MAPABA adalah sebagai berikut :
- Mahasiswa Aktif D3, S1 atau S2 dibuktikan dengan KTM/Surat Keterangan Mahasiswa Aktif.
- Bersedia mengikuti MAPABA dari awal hingga Pembai'atan.
- Membayar registrasi MAPABA.
- Mengisi formulir pendaftaran MAPABA
- Menyerahkan surat izin orang tua kepada panitia MAPABA
- Bersedia mengamalkan amaliyah Ahlusunnah Wal Jama'ah Annahdhliyah.
0 $type={blogger}:
Post a Comment
Berikan komentar anda dengan bijak tanpa mengandung unsur SARA